Queen of Tears Jadi Drakor Rating Tertinggi Sukses Menggeser Posisi Crash Landing On You

Queen of Tears resmi menjadi drama Korea rating tertinggi dalam sejarah stasiun televisi kabel tvN. Drama romantis yang dibintangi Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won ini sukses menggeser posisi Crash Landing On You.

Seperti diketahui, tvN memiliki sejumlah drama Korea populer seperti Crash Landing On You, Reply 1988, Guardian: The Lonely and Great God, Mr. Sunshine, Mr. Queen, Vincenzo, Hospital Playlist, Hometown Cha Cha, Signal, dan terbaru Queen of Tears.

Pada Minggu (28/4/2024), tvN akhirnya menayangkan episode terakhir Queen of Tears yang telah dinantikan penggemar. Tak sedikit yang penasaran bagaimana akhir dari kisah cinta pemain utamanya Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won, yang mendapat julukan “papi mami” dari netizen Indonesia.

Baca Juga:   Kecelakaan Maut Truk Rem Blong Kembali Terjadi di Turunan Silayur Ngaliyan

Dalam episode terakhir Queen of Tears, Baek Hyun Woo (pemain Kim Soo Hyun) dan Hong Hae In (pemain Kim Ji Won) berhasil melewati cobaan rumah tangga mereka. Keluarga mereka berhasil merebut kembali perusahaan Queens Group dari si licik Yoon Eun Sung (pemain Park Sung Hoon) dan ibunya Moh Seul Hee (pemain Lee Mi Sook).

Yoon Eun Sung yang berniat mencelakai Hong Hae In terkepung ditembak mati oleh polisi. Sedangkan ibunya Moh Seul Hee, yang masih berambisi merebut Queens Group dipenjarakan oleh Baek Hyun Woo.

Baca Juga:   Mengikuti Rusia, AS Kirim Kapal Selam Nuklir ke Kuba

Seperti harapan penggemar Queen of Tears, Baek Hyun Woo dan Hong Hae In kembali bersama dan dikaruniai anak. Mereka menghabiskan masa tua bersama hingga Hong Hae In lebih dulu berpulang.

Sebuah adegan menampilkan momen haru Baek Hyun Woo telah berumur lansia dan mendatangi makam istrinya Hong Hae In.

Episode terakhir Queen of Tears sukses mencetak rating sebesar 24,850%. Dengan begitu, Queen of Tears mengalahkan rekor drama Korea Crash Landing On You yang tamat dengan rating 21,683% pada 2020.

Saat ini, daftar drama Korea rating tertinggi tvN dipuncaki Queen of Tears. Di posisi kedua ada Crash Landing On You lalu disusul Reply 1988 pada urutan ketiga. Reply 1988 tamat pada 2016 dengan rating 18,803%.

Baca Juga:   Jadwal Siaran Langsung Arab Saudi vs Indonesia Malam Ini

Guardian: The Lonely and Great God menjadi drama Korea rating tertinggi tvN pada urutan keempat, dengan rating akhir 18,680%. Sedangkan Mr. Sunshine berada di peringkat lima dengan perolehan rating 18,129%.

Sesuai rencana tim produksi Queen of Tears, para kru dan pemainnya akan menikmati hadiah liburan untuk merayakan kesuksesan mereka. Hingga kini destinasi Kim Soo Hyun cs masih dirahasiakan.

Loading