Sadis Tak Terima Diplototi Kakek di Tuban Ngajak Duel Bacokan hingga Korban Luka Berat

Tak terima dipelototi tetangga, kakek-kakek di Tuban saling bacok dipinggir jalan, kejadian mengenaskan tersebut terjadi di Desa Sugiharjo, Kecamatan Kabupaten Tuban pada Jumat (10/11/2023).

Akibat salah satu pihak dipelototi, pihak lain tak terima sehingga terjadi adu bacok di pinggir jalan. peristiwa ini dikonfirmasi oleh Kaur Bin Ops Satreskrim Polres Tuban Iptu Edi Siswanto.

Dilansir dari Tribunews.com (14/11/2023) kedua pihak yang bertikai tersebut adalah Sukinar (66) dan Tarmuji (56).

Keduanya merupakan warga Desa Sugiharjo, Kecamatan Tuban, Kabupaten Tuban.

Baca Juga:   Gerombolan Anak Muda Serang Salah Satu Jamaah Pakai Sajam saat Sholat Subuh di Masjid

Kronologi Pembacokan

Kejadian berdarah ini berawal ketika Sukinar melewati rumah Tarmuji.

Saat itulah Tarmuji melototi Sukinar, Sukinar yang tak terima dengan perlakuan tetangganya tersebut langsung pulang.

Bukannya melupakan kejadian tersebut, Sukinar malah kembali ke rumah Tarmuji dengan membawa sebilah samurai.

Sukinar mengajak duel Tarmuji adu bacok di pinggir jalan desa setelah diusut ternyata keduanya sudah memiliki dendam pribadi. Selama 5 tahun terakhir ini keduanya juga tak pernah saling sapa.

Akibat dari peristiwa itu, Tarmuji harus dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di Koesma Tuban.

Baca Juga:   Tragedi Sekte Sesat Kenya: Korban Tewas Bertambah Jadi 133 Orang

Tarmuji menderita luka di dahi atas, ketiak kiri dan dada sebelah kiri akibat terbacok samurai milik Sukinar.

Sedangkan Sukinar luka di bagian lutut sebelah kiri akibat dibacok Tarmuji menggunakan kapak, akibat peristiwa ini Sukinar dijadikan tersangka.

Sukinar dijerat pasal 351 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) tentang Penganiayaan dan terancam hukuman penjara paling lama lima tahun.

Hal tersebut dibenarkan oleh Kaur Bin Ops Satreskrim Polres Tuban Iptu Edi Siswanto.

Menurutnya kasus Sukinar kini belum sampai di pihaknya.

Baca Juga:   Kronologi Pemudik Asal Sumatera Selatan Meninggal Dunia di Pelabuhan Bakauheni

“Masih ditangani Polsek Tuban Kota,” ujarnya.

Loading