Viral Kapal Meledak di Lamongan, 1 Korban Hilang dan 3 Orang Tewas

Musibah kecelakaan kapal terjadi di perairan Lamongan, Jawa Timur, Kamis 13 Maret 2025.

Sebuah kapal meledak mengakibatkan kebakaran sekitar pukul 06:17 WIB.

Belum diketahui kapal yang mana yang meledak sebelum mengakibatkan kebakaran.

Namun, 2 kapal yang terbakar itu adalah Tug Boat Roselyne 08 dan kapal tanker MT Ronggolawe yang berkapasitas 300 DT.

Kebakaran itu terjadi tidak di pelabuhan melainkan di perairan dekat Pelabuhan Lamongan Shorebase.

Kapal Tanker MT Ronggolawe diketahui sedang antre untuk berlabuh.

Kapolres Lamongan, AKBP Bobby A Condro Putra, mengungkapkan total terdapat 19 korban dalam insiden ini.

Rinciannya 12 luka ringan, tiga luka berat dirawat di rumah sakit, tiga meninggal, dan satu belum ditemukan.

Diketahui, dari dua korban yang sebelumnya dinyatakan hilang, satu telah ditemukan dalam kondisi meninggal, sementara satu korban lainnya masih dalam pencarian.

“Sebelumnya dua korban hilang, satu sudah ditemukan dalam kondisi meninggal, satu korban lainya masih belum ditemukan,” kata Kapolres Lamongan, AKBP Bobby A Condro Putra kepada SURYAMALANG.COM di ruang SKJ Mapolres, Kamis (13/3/2025) malam.

Salah satu dari tiga korban luka bakar yang dirawat di RSU Suyudi telah dirujuk ke RS dr Soetomo Surabaya untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut karena luka bakar yang serius.(jabar.tribunnews.com)

Loading

Be the first to comment

Leave a Reply