Identitas Terungkap, Raeza Si Perampok Bejat yang Perkosa SPG Cibubur Ternyata Seorang Residivis

Polisi mengungkap sosok Raeza (30) dan Jeremia (30), perampok yang memperkosa sales promotion girl (SPG) showroom mobil di Cibubur, Bekasi. Salah satunya, Raeza ternyata merupakan residivis.

“Sudah kami cek, ternyata Raeza ini residivis,” kata Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Titus Yudho Ully, kepada detikcom, Sabtu (17/6/2023).

Yudho mengatakan keduanya pernah ditangkap terkait kasus pencurian. Tersangka Raeza diketahui baru keluar dari penjara beberapa bulan lalu.

“Sudah pernah (dipenjara), karena kasus pencurian juga,” katanya.

Alibi Merampok demi Biaya Hidup

Baca Juga:   Kronologi Anggota TNI di Bekasi Tewas Dibacok

Polisi mengungkap latar belakang kedua tersangka adalah pekerja serabutan. Keduanya berdalih merampok untuk biaya hidup.

“Background (dua tersangka) tidak bekerja secara tetap. Bekerja seperti serabutanlah,” ujar Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya Titus Yudho Ully kepada wartawan, Jumat (16/6).

Titus mengatakan keduanya ditangkap di dua lokasi berbeda, yakni di Jakarta Selatan dan Depok. Kedua perampok itu menjual ponsel milik korban yang dirampasnya.

“Motifnya ekonomi. Jadi butuh uang memang. Handphone-nya sempat dijual yang hasil dari rampasan itu. Handphone-nya dijual untuk alasan motif ekonomi,” tuturnya.

Titus menuturkan hasil dari perampokan tersebut digunakan tersangka untuk kehidupan sehari-hari. Kedua tersangka juga sudah memiliki keluarga.

“Untuk digunakan sehari-hari. Karena kan kerjaan tidak tetap kemudian untuk kebutuhan hidup sehari-hari. Dua-duanya sudah berkeluarga,” kata dia.

Loading