Fitur chat di aplikasi layanan angkutan Gojek viral usai mencuatnya isu perselingkuhan artis Syahnaz Sadiqah dengan Rendy Kjaernett. Bisa memangnya dipakai percakapan antar-pengguna, bukan dengan abang driver?
Sebelumnya, publik dihebohkan dengan tudingan Lady Veronica Nayoan bahwa suaminya, Rendy, telah berselingkuh dengan Syahnaz, yang juga adalah adik selebritas Raffi Ahmad.
Tudingan itu muncul lewat unggahan Instagram Story istri Rendy, Lady Veronica Nayoan. Akun @ladynayoan memperlihatkan sejumlah percakapan antara pihak yang diduga Syahnaz dengan Rendy dengan ciri khas halaman pesan Gojek.
Isinya mulai dari mengirim foto banyak emoji hati terlihat dikirim dari akun dengan nama Syahnaz.
Isu ini lantas membuat sejumlah warganet mencoba fitur yang ada di aplikasi layanan angkutan tersebut. Fitur chat di apliksai Gojek sendiri tersedia untuk aplikasi versi 3.23 ke atas.
“Dengan menggunakan fitur ini kamu akan dengan mudah berkomunikasi ke sesama Pelanggan Gojek lainnya baik secara personal dan kamu juga dapat mengundang banyak orang lho dengan membuat grup,” tulis Gojek di situsnya.
Selain itu, fitur ini juga dapat digunakan untuk berkirim uang elektronik GoPay hingga melakukan berbago bon alias split bill.
Seperti sejumlah aplikasi pesan instan, Gojek menghubungkan penggunanya dengan nomor telepon. Dengan demikian, pengguna perlu memiliki kontak orang yang ingin diajak ngobrol di fitur chat Gojek.
Berikut cara menggunakan fitur chat di aplikasi Gojek:
- Buka aplikasi Gojek di ponsel
- Klik ikon Chat di sudut kiri bawah
- Tekan ikon + untuk memulai chat
- Cari nama kotak
- Mulai percakapan
Pengguna juga dapat melampirkan foto dari galeri atau kamera dengan mengetuk ikon + di samping kolom chat.
Selain itu, pengguna juga dapat memblokir pengguna lain dengan menekan profil pengirim pesan dan memilih opsi blok.