Sebuah bus pariwisata asal Metro, Lampung, dilaporkan terbakar saat melintas di ruas Tol Jakarta–Cikampek pada Senin sore (5/1/2026). Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 17.35 WIB di KM 06A arah Cikampek dan sempat mengejutkan para pengguna jalan.
Kepala Induk Patroli Jalan Raya (PJR) Tol Cikampek, Sandy Titah Nugraha, menjelaskan bahwa insiden diketahui setelah pengemudi melihat kepulan asap keluar dari bagian kanan belakang bus.
“Setiba di TKP KM 06A, pengemudi melihat asap di samping body belakang mobil sebelah kanan. Selanjutnya, pengemudi menghentikan kendaraannya,” ujar Sandy saat dikonfirmasi di Jakarta, Senin.
Petugas Patroli Jalan Raya yang sedang bertugas di sekitar lokasi segera mendatangi tempat kejadian untuk melakukan pengamanan dan proses evakuasi. Sebanyak 34 penumpang berhasil dievakuasi ke area aman seiring api yang terus membesar.
“Tim patroli telah mengevakuasi 34 penumpang ke lokasi yang aman, mengingat api semakin cepat membesar,” ungkap Sandy.
Berdasarkan keterangan awal pengemudi, kebakaran diduga dipicu oleh gangguan pada sistem kelistrikan perangkat audio bus. Kendaraan tersebut diketahui berangkat dari Metro, Lampung, untuk melakukan perjalanan ziarah ke Makam Wali Songo.
Video yang beredar di media sosial memperlihatkan bus terbakar hebat di bahu jalan tol. Terlihat sejumlah petugas berupaya memadamkan api, sementara para penumpang berdiri menjauh dari lokasi demi keselamatan.
Hingga berita ini disampaikan, pihak kepolisian belum mengungkapkan besaran kerugian akibat kejadian tersebut. Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini dan seluruh penumpang dipastikan selamat. Aparat masih melakukan penyelidikan lebih lanjut guna memastikan penyebab pasti kebakaran.
![]()
Be the first to comment